Definisi On Page SEO Dan Faktor-faktor Yang Mempengaruhinya
Apa itu On-Page SEO ?
On-page SEO adalah adalah praktik mengoptimalkan setiap halaman pada website untuk mendapatkan peringkat yang lebih tinggi dan mendapatkan lebih banyak traffic yang relevan di mesin pencari seperti google. On-page mengacu pada konten dan source code HTML suatu halaman yang dapat dioptimalkan.
Meskipun banyak yang menganggap On-page SEO membutuhkan waktu yang lama, namun sebenarnya hasil yang diberikan sangatlah besar. Website dengan On-Page SEO yang baik sangat disukai mesin pencari dan meningkatkan visibilitas serta mengurangi bounce rate.
Apa saja faktor-faktor yang ada pada On Page SEO ? seberapa besar dampak yang diberikan ? pada artikel ini kita akan jabarkan semuanya.
1. Meta Tags
Mungkin salah satu aspek vital dalam SEO On Page anda adalah implementasi suatu tags. Jika ditulis dan digunakan dengan optimal, hal tersebut dapat meningkatkan traffic website
Meta tags digunakan untuk menyediakan informasi untuk search engine. Agar memperoleh ranking yang tinggi pada hasil mesin pencari, Meta tags yang anda gunakan harus relevan dengan apa yang user cari. Meta tags yang relevan bisa mempengaruhi rasio click-through website anda.
Title Tags
Di dalam website anda tentunya ada banyak tags, dan salah satu yang paling penting adalah Title tag. Title tag adalah apa yang user lihat pada hasil mesin pencari baik itu hasil pencarian organik maupun berbayar (paid ads).
Title tag mancakup karakteristik dari suatu page pada website, baik itu informasi, tutorial, blog, maupun jenis laman yang lainnya. Jika anda mengenal HTML, code title tag akan terlihat seperti berikut :
Apabila website anda menggunakan Wordpress, anda bisa menginstall plugin YoastSEO untuk mengcustom title tag pada website anda. Karena google membatasi title tag hingga 70 karakter saja, anda wajib membuat title tag sejelas dan sesingkat mungkin.
Meta Description
Meta description menggambarkan apa yang ada pada website anda kepada user. Meskipun bukan faktor penentu dalam ranking search engine, namun website dengan meta description yang ditulis dengan baik bisa meningkatkan Click-through rate dan meningkatkan konversi website.
Contoh diatas adalah tampilan meta description yang bagus. Jika sudah demikian, tinggal mengoptimalkan setiap konten yang ada didalam menu-menu yang ada agar visitor anda merasa nyaman berlama-lama diwebsite anda.
3. Optimasi Gambar
Optimasi image atau gambar merupakan bagian vital dalam membuat website dengan loading speed yang cepat. File gambar dengan size yang besar butuh waktu yang lama dalam proses loadnya. Anda selayaknya mengoptimalkan gambar yang ada pada website anda agar terlihat ideal baik dari segi size, maupun kualitas gambarnya.
Untuk mengoptimasi gambar yang anda miliki, anda bisa menggunakan software seperti Photoshop atau Photoscape. Namun jika tidak ada, anda bisa menggunakan tools gratis seperti tinypng.
Pro tips : Pastikan semua gambar anda berukuran dibawah 200kb dan gunakan “Lazy loading” apabila ada banyak gambar pada website anda.
Jika anda menambahkan gambar pada website, jangan lupa untuk mengoptimasi tag pada gambarnya. Hal ini juga dapat meningkatkan SEO hasil pencarian berdasarkan gambar.
Isi title, caption, serta elemen yang lainnya sesuai dengan topik post atau konten yang anda buat.
4. Gunakan Caching
Apa itu caching ?
Setiap kali pengunjung mengunjungi website anda, semua elemen yang ada pada website akan diload pada device si pengunjung. Elemen tersebut disimpan dalam temporary storage atau tempat penyimpanan sementara yang ada pada browser yang disebut cache. Nah semisal mereka mengunjungi website anda lagi, mereka tidak perlu meload ulang elemen yang ada, mereka hanya perlu mengambil data dari cache browser tersebut. Yang mana mengurangi loading speed website anda pada device yang mereka gunakan.
Jika website anda berbasis wordpress, ada banyak plugin yang menyediakan fitur caching untuk web seperti W3 Total Cache.
Dapatkan Diskon 20% Kursus SEO Terbaik Sekarang Juga
5. Gunakan CDN
Content Delivery Network (CDN) adalah sebuah sistem jaringan server untuk mendistribusikan konten yang ada dalam sebuah aplikasi atau web ke berbagai pengguna berdasarkan lokasi geografis mereka di berbagai belahan dunia agar data yang dikirim dapat diterima lebih cepat.
6. Riset Keyword
Meskipun tidak banyak guide yang membahas keyword pada optimasi onpage SEO, namun sebenarnya riset keyword merupakan tindakan penting yang wajib anda lakukan dalam membuat suatu konten atau post. Website yang memiliki keyword relevan dengan apa yang dicari pengguna internet berpeluang besar menduduki page pertama hasil pencarian.
Untuk membantu anda dalam menentukan keyword, anda bisa menggunakan google keyword planner atau SEMrush. Kedua tools tersebut menyediakan opsi-opsi keyword yang memiliki volume pencarian terbesar di internet setiap harinya. Anda juga bisa memantau biaya rata-rata CPC untuk suatu keyword dan menentukan keyword berdasarkan trend terbesar.
7. Internal Link
Selain backlink (external link), internal link juga memegang peranan penting dalam optimasi SEO. Internal link adalah link dari satu halaman ke halaman lain dalam satu website yang sama.
Internal link membantu mesin pencari memahami konteks dan hubungan antara halaman di website. Google mengutamakan website yang kontennya saling berhubungan dan Anda bisa menunjukkan hubungan antar konten itu melalui internal link.
Internal link secara tidak langsung juga membantu meningkatkan waktu yang dihabiskan pengunjung di website/blog Anda. Dengan adanya internal link, pengunjung akan lebih mudah berpindah ke halaman lain dalam website untuk membaca konten yang berhubungan dengan konten sebelumnya. Semakin banyak internal link yang pengunjung klik, semakin banyak halaman yang mereka kunjungi dalam website. Artinya semakin banyak waktu yang mereka habiskan di website Anda.
Mengoptimalkan SEO baik itu onpage maupun offpage merupakan proses panjang dan membutuhkan waktu yang tidak sedikit. Anda tidak boleh setengah-setengah dalam prosesnya. Meskipun membuahkan hasil dalam jangka waktu lama, namun SEO merupakan bentuk investasi jangka panjang website yang sangat menguntungkan.
Sumber : searchenginejournal.com