Tips Efektif Membersihkan Perangkat Elektronik

Tips Efektif Membersihkan Perangkat Elektronik

Perangkat elektronik mungkin sudah biasa mengisi rumah atau ruangan kita. Mulai dari TV, laptop, tablet, kamera, dan smarthphone yang sehari-hari kita gunakan tak jarang meninggalkan debu atau kotoran yang menempel. Sebagian dari kita mungkin kurang rajin untuk merawat benda-benda elektronik ini. Di samping perangkat elektronik yang mungkin sedikit sensitif, beberapa perangkat pun terlihat sulit untuk dibersihkan. Apalagi kita tidak tahu bagaimana cara membersihkannya. Namun, kebersihan perangkat elektronik sebaiknya perlu kita perhatikan. Berikut beberapa tips untuk membersihkan perangkat elektronik kamu secara efektif.

1. Gunakan air untuk membersihkan layar perangkat elektronik

Bagi sebagian perangkat memiliki tampilan, seperti smartphone, TV, dan laptop ada baiknya kamu memperhatikan cara membersihkannya. Gunakan air untuk membersihkan layarnya. Jangan berikan tekanan yang berlebihan terhadap layar perangkat ketika melakukan pembersihan. Gunakan kain dan basahi dengan air. Lakukan selanjutnya dengan mengelap menggunakan kain yang kering. Hindari penggunaan alkohol atau air yang mengandung bahan kimia yang tidak disarankan untuk perangkat elektronik. Bahan kimia yang terdapat pada air tersebut kemungkinan tidak efisien untuk tampilan perangkat.

2. Hindari penggunaan cream cleaner 

Jika dengan air saja tidak dapat menghilangkan kotoran yang menempel, bisa saja cream cleaner jadi andalannya. Namun, yang harus kamu perhatikan adalah penggunaan cream cleaner hanya yang memang khusu sebagai pembersih perangkat elektronik, khususnya pada tampilan. Jika kamu ragu dengan cream yang kamu gunakan, sangat disarankan untuk melakukan pembersihan berulang-ulang dengan menggunakna air.

3. Gunakan kain miscrofiber dan tusuk gigi

Kain microfiber sangat cocok digunakan untuk membersihkan layar monitor ataupun smartphone. Kain ini seperti dibuat untuk membersihkan tampilan perangkat elektronik.
Tusuk gigi memiliki ujung yang runcing. Hal ini memudahkan kita untuk membersihkan celah-celah kecil perangkat, seperti pada slot USB atau kamera. Tentunya, kita harus hati-hati agar tusuk gigi tidak menusuk sembarang tempat yang sensitif.

4. Gunakan compress air
Kegunaan compress air atau penyemprot udara dapat kamu terapkan pada keyboard. Dengan alat ini, kotoran-kotoran yang terselip pada keyboard dapat keluar.

(uli)




IKUTI TRIAL KURSUS ONLINE

IKUTI TRIAL KURSUS ONLINE

NAMA PESERTA TEST & PENERIMA BEASISWA

  
  
Loading...



17 October 2016 ADMIN Bagikan di Twitter Bagikan di Facebook Bagikan di Google+ Bagikan di Google+

Artikel menarik lainnya



Previous Post Trik Berhenti Berlanganan Email Newslettes Di Gmail Anda ! Next Post 5 Manfaat Dropbox Yang Dapat Kamu Coba